BERITA PERISTIWA - Wakil Bupati Lahat, Widia Ningsih, menghadiri penutupan retret bagi kepala daerah dan wakil kepala daerah yang diselenggarakan di Akademi Militer (Akmil) Magelang.
Kegiatan yang berlangsung selama delapan hari ini ditutup pada Jumat, 28 Februari 2025, dengan pengarahan dari Presiden Prabowo Subianto.
Retret ini bertujuan untuk memberikan pembekalan kepada para kepala daerah dalam meningkatkan kapasitas kepemimpinan, strategi pemerintahan, serta memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan daerah.
Materi yang disampaikan mencakup pentingnya hilirisasi, industrialisasi, serta semangat patriotisme dan nasionalisme sebagai kunci percepatan pembangunan dan kemakmuran rakyat.
Selain Wakil Bupati Lahat, kegiatan ini juga dihadiri oleh sejumlah menteri Kabinet Merah Putih yang turut memberikan materi dan arahan kepada peserta retret.
Dengan mengikuti retret ini, diharapkan para kepala daerah, termasuk Wakil Bupati Lahat, dapat menerapkan wawasan dan strategi yang diperoleh untuk memajukan daerah masing-masing, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dan menghadapi berbagai tantangan pembangunan ke depan.